Blogg ini dibuat sebagai sarana berbagi lewat tulisan, InsyaAllah kontennya bermanfaat, lebih banyak mengenai pengalaman pribadi penulis sendiri.
Selasa, 06 Desember 2016
BI Serahkan Bantuan Pojok Baca Kepada UPN "Veteran" Yogyakarta
Rabu (30/11) Kantor Perwakilan Bank Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan penyerahan bantuan pojok baca "BI CORNER" di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta. "BI CORNER merupakan salah satu upaya kami dalam membantu memajukan pendidikan di Indonesia," tutur Arif Budi Santoso, selaku Kepala KPW BI DIY, dalam sambutannya. "Bila di BI CORNER data-data yang kami sediakan belum cukup, akses menuju perpustakaan BI terbuka lebar," tambah beliau.
BI CORNER kali ini merupakan yang ke empat, dimana sebelumnya di lakukan di UGM, UNY, dan UIN SuKa. UPN sendiri dipilih karena statusnya sekarang yang telah menjadi Perguruan Tinggi Negeri.
Sambutan positif dan ucapan terimakasih kepada BI atas sumbangsihnya disampaikan oleh Prof. Dr. Ir. Sari Bahagiarti K, M.Sc selaku Rektor UPN "Veteran" Yogyakarta. Harapannya BI CORNER menjadi pintu utama pengetahuan terkait perekonomian bagi para mahasiswa.
Upacara penyerahan bantuan tersebut bertempat di lobby lantai 1 FEB dengan dihadiri oleh perwakilan mahasiswa, GenBI Regional Yogyakarta, dan para pejabat terkait di lingkungan FEB UPN "Veteran" Yogyakarta.
Acara ini merupakan langkah awal kerjasama antara pihak KPW BI DIY dan UPN, kedepannya masih ada program lain antara kedua pihak utamanya program beasiswa.
Mahasiswa UPN nantinya bisa menjadi bagian dari Generasi Baru Indonesia (GenBI), dimana GenBI ini merupakan komunitas mahasiswa penerima beasiswa Bank Indonesia.
Selain penyerahan bantuan, acara tersebut diisi dengan Kuliah Umum KeBankSentralan yang disampaikan langsung oleh Arif Budi Santoso dan Hilman Tisnawan selaku Deputi BI DIY. Peserta diajak memahami apa itu fungsi dan tujuan Bank Indonesia dalam mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah serta informasi lainnya yang dapat menambah wawasan peserta terkait Bank Sentral. "Senang rasanya bisa ketemu langsung dengan Kepala KPW BI dan Deputi BI DIY serta mendapat ilmu KeBankSentralan dari keduanya," ucap Yulian, salah satu peserta.
Sosialisasi terkait KeBankSentralan ini adalah salah satu cara BI untuk menyebar luaskan fungsi dan tujuannya. Belum banyak orang mengetahui dan faham akan hal ini, maka dengan cara ini diharapkan para mahasiswa mampu menjadi penyampai pesan BI pada masyarakat.
Tujuan utama dari Bank Indonesia adalah mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Hal tersebut dapat diukur dari angka inflasi dan nilai tukar (kurs). Inflasi sendiri merupakan nilai tukar rupiah terhadap barang dan jasa, sedangkan kurs adalah nilai tukar rupiah terhadap mata uang lain. Dalam mendukung pencapaian tujuan utama tersebut, BI memiliki tiga fungsi utama yakni moneter, makroprudensial/sistem keuangan, dan sistem pembayaran.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar